Jean Henri Fabre, seorang ilmuwan dari Perancis pada tahun 1870-an pernah mengadakan percobaan terhadap sekelompok ulat bulu. Fabre mengambil beberapa ulat dan membuat yang paling depan menyentuh ulat yang paling belakang. Ulat tersebut membentuk suatu lingkaran mengelilingi pot bunga. Di tengah pot itu, diletakkan ranting dan pucuk daun muda sebagai makanan ulat-ulat tersebut.
Setelah beberapa saat, ulat-ulat itu berjalan beriringan mengitari pot yang berisi makanan. Ulat-ulat itu terus berputar dan berputaaar.... Jam demi jam, siang dan malam... Hari demi hari, hingga genaplah satu pekan ulat tersebut mengitari pot bunga.
Setelah berjalan tanpa mengenal lelah, ulat bulu tersebut mati karena kelaparan dan kehausan. Padahal dalam jarak yang sangat mudah dijangkau (tepatnya di tengah pot) tersedia makanan yang sangat lezat kesukaan mereka.
Dari cerita di atas, banyak diantara kita yang hidup seperti ulat-ulat itu. Kita hidup mengikuti kebiasaan yang sudah berlaku, terus bekerja keras namuuuun kehilangan kesempatan untuk mengetahui bahwa di dekat kita banyak peluang yang bisa memberi kebahagiaan kepada kita. Untuk menghindari hal itu, kalian harus menentukan hidup, tidak asal ikut-ikutan tradisi atau kebiasaan yang sudah ada.
Untuk merancang masa depan, langkah pertama yang harus kalian siapkan adalah tetapkan prestasi terbaik yang kaliann ingin raih selama hidup di muka bumi. Kalian tahu mengapa???? Karena kalian makhluk spesial, jangan sia-siakan hidupmu, sebagaimana kumpulat ulat bulu itu ^^.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar